Rabu, Januari 22, 2025
spot_img

Bangkit untuk Indonesia Emas, LPKA Palu Gelar Upacara Peringatan Harkitnas Ke 166 Tahun 2024

Palu – Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu dibawa naungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Tengah (kanwil Kemenkumham Sulteng) menggelar upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-166 Tahun 2024, Senin, (20/05/2024).

Dengan Mengusung tema “Bangkit Untuk Indonesia Emas” Harkitnas Tahun 2024 bertujuan untuk membawa nilai-nilai semangat dan kekuatan untuk bangkit menuju Indonesia Emas 2045.

Berpusat di Halaman Kantor LPKA, upacara tersebut diikuti oleh seluruh Pejabat Struktural eselon IV dan V serta seluruh pegawai di jajaran Kantor LPKA Palu.

Bertindak menjadi Pembina Upacara, Yeffri Haryanto Balili selaku Kepala Seksi Registrasi, dengan tegas dan penuh khidmat membacakan sambutan Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) RI.

Dalam sambutan tersebut, bangsa Indonesia dihimbau untuk terus semangat dalam mengelola Bonus Demografi yang dimiliki Indonesia dengan bijaksana, yakni salah satunya adalah adobsi teknologi digital. Potensi-potensi ini tentu mendukung percepatan transformasi digital, sekaligus membuka peluang bagi Indonesia untuk keluar dari middle-income trap, kata Menkominfo, aspek bisnis, sosial dan ekonomi, Transformasi Digital dapat menciptakan lapangan kerja baru dan mendukung pertumbuhan ekonomi, serta meningkatkan produktivitas dan profitabilitas bisnis.

Sementara itu, Kepala LPKA Palu, Revanda Bangun dengan langkah konret terus mendukung dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045.

“Hal tersebut tidak terlepas dari peran Generasi Muda, mereka adalah penerus bangsa yang akan melanjutkan tongkat estafet kepemimpinan bangsa ini. Kita di LPKA Palu terus berupaya akan hal tersebut, segala inovasi program pembinaan terus kita hadirkan demi kemajuan bangsa dan negeri ini,” tegas Revanda

“Dan itu tidak terlepas dari jalinan sinergitas yang kita bangun bersama stakeholder dan para pemerhati anak, bukan hanya sekeder wacana, ini komitmen kita. Dihari ini, mari kita bangkitkan semangat yang menggelora untuk lebih maju,” tambahnya.

Di tempat berbeda, Kakanwil Kemenkumham Sulteng, Hermansyah Siregar berharap seluruh jajarannya di Lapas/Rutan/LPKA dapat memaknai dan memperingati Harkitnas ke-166 Tahun 2024 untuk terus berjuang, bertumbuh, dan melangkah maju dengan semangat untuk bangkit.

“Selamat Harkitnas 2024, mari kita terus berjuang demi Indonesia Emas 2045. Tunjukan hal itu dengan inovasi program-program pembinaan yang diberikan kepada Warga Binaan dan Anak Binaan,” pungkas Kakanwil Hermansyah.(Rel)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

Viral Selebgram Baca Ayat Alquran Diiringi Musik DJ, Kini Minta Maaf

Mira Ulfa selebgram asal Aceh sempat viral di media sosial,...

Polisi Ringkus 4 Pencuri iPhone 13 di Pintu Tol Bandar Selamat

Medan – Empat pelaku pencurian di depan pintu Tol...

Dinas Diskominfo Sumut Terima Kunjungan DPW PWDPI

Terbentuknya Dewan Pengurus Wilayah Sumatera Utara (DPW PWDPI) Persatuan...

Motif Bule Denmark Pamer Kemaluan di Bali, Hanya Hal Sepele Ternyata

Bule Denmark inisial CAP (49) menjadi tersangka pornografi usai aksi...

Kombes Donald Simanjuntak Dipecat Terkait Kasus Pemerasan Penonton Asal Malaysia

Mantan Direktur Reserse Narkoba (Dirresnarkoba) Polda Metro Jaya Kombes Donald...

Pelajar SMA di Tebing Tinggi Diikat Lalu Dicabuli, Sadis Benar

Seorang siswa SMA Negeri sebut saja Bunga (18) warga Kecamatan...

Dana Hibah 1,5 Miliar Tidak Cair, Kadis Kominfo Sumut Terkesan Mempersulit PWI

Dana hibah sebesar Rp1.5 Miliar belum dapat diterima Persatuan...