Selasa, Januari 13, 2026
spot_img

Ganti Tahun, Dirreskrimsus Polda Sumut Dimutasi Hingga Sejumlah Kapolres

Medan – Menjelang pergantian tahun 2024 ke tahun 2025, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo merotasi sejumlah pejabat di jajarannya, termasuk di polda Sumut.

Jabatan Dirreskrimsus dan sejumlah Kapolres yang dimutasi tertuang Surat Telegram Nomor: ST/2776/XII/KEP./2024 yang ditandatangani oleh Irwasum Polri Komjen Dedi Prasetyo tertanggal 29 Desember 2024.

Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Hadi Wahyudi membenarkan adanya mutasi jabatan tersebut. Mutasi jabatan dalam sebuah organisasi Polri merupakan hal biasa.

“Mutasi dalam organisasi Polri adalah bagian dari proses organisasi untuk terus bergerak dinamis dalam meningkatkan kinerja, menciptakan keseimbangan,” ujar Hadi, Senin (30/12/2024).

Kata Hadi mutasi atau rotasi jabatan juga bertujuan untuk memperluas pengalaman personel, memberikan motivasi serta peningkatan karier, semangat dan motivasi.

“Rotasi ini juga memberi kesempatan untuk memperoleh pengetahuan dan pengalaman yang baru serta menjaga kedinamisan suatu organisasi,” katanya.

Dalam telegram itu dijelaskan bahwa Dirreskrimsus Polda Sumut Kombes Andry Setiawan dimutasi menjadi Peneliti Ilmu Kepolisian Madya TK II Puslitbang Polri. Lalu, jabatan Dirreskrimsus diserahkan kepada Dirpolairud Polda Sumut Kombes Rudi Rifani.

Sementara jabatan Dirpolairud Polda Sumut akan dijabat oleh Kombes Pahala Hotma Mengatur Panjaitan yang sebelumnya menjabat sebagai Dirpolairud Polda Kaltim.

Selain itu, ada sejumlah Kapolres yang turut dimutasi. Kaporlres Dairi dari AKBP Agus Bahari Parama Artha ke AKBP Faisal Andri Pratomo, Kasibinyan SIM Subdit SIM Ditregident Korlantas Polri. Sementara Agus Bahari dimutasi menjadi Wadirreskrimum Polda Bali.

Lalu, Kapolres Tapanuli Tengah AKBP Basa Emden Banjarnahor yang dimutasi menjadi Wadirreskrimsus Polda Riau. Jabatan Kaporles Tapteng akan diisi oleh AKBP Boney Wahyu Wicaksono yang merupakan Kapolres Nias Selatan.

Sementara jabatan Kapolres Nias Selatan akan diisi oleh AKBP Ferry Mulyana Sunarya, Kasubdenperintis 3 Denperintis Ditsamapta Korsabhara Baharkam Polri.

Kemudian, Kapolri juga memutasi jabatan Wakapolrestabes Medan AKBP Anhar Arlia Rangkuti. Anhar dimutasi Kasubditintelair Ditpolair Korpolairud Baharkam Polri. Sementara untuk penggantinya belum dijelaskan.

Selain itu, Wadirreskrimsus Polda Sumut AKBP Jose Delio Fernandes juga dimutasi menjadi Penyidik Tindak Pidana Muda TK I Bareskrim Polri. Lalu, Wadirpamobvit Polda Sumut AKBP Yudhi Surya dimutasi menjadi Penata Kebijakan Kapolri Masya TK III Polda Sumut. (As/dt/sm/red)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

Viral Petugas Dishub Kota Medan Diancam Pakai Pisau “Hampir Ditikam”

Medan - Viral satu video seorang petugas Dinas Perhubungan...

Viral Gaji Guru SMPN 15 Medan Ditahan Kepala Sekolah, Ini Kata Wali Kota

Buntut viralnya gaji guru SMP Negeri 15 Medan ditahan...

Mengenal Rosen Jaya Sinaga Caleg DPRD Kota Medan ”Pejuang Buruh”

Mungkin banyak masyarakat tidak mengenal siapa sosok Rosen Jaya...

Uang Pecahan 100 Ribu Berhamburan di Jalan Kota Medan

Beredar video uang pecahan Rp 100 ribu yang berhamburan...

Dana Hibah 1,5 Miliar Tidak Cair, Kadis Kominfo Sumut Terkesan Mempersulit PWI

Dana hibah sebesar Rp1.5 Miliar belum dapat diterima Persatuan...

Narapida Rutan di Medan Kendalikan 45 Kg Sabu “Pembiaran atau Kelalean”

Medan - Polisi mengungkap peredaran narkoba jenis sabu yang dikendalikan...

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Pemkab Asahan Terima Kunjungan Bapemperda DPRD Sumut Bahas Ranperda Pesantren

Kisaran – Pemerintah Kabupaten Asahan menerima kunjungan kerja Anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara bersama Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD Sumut dalam rangka pembahasan...

Wakil Bupati Asahan Pimpin Apel Gabungan Perdana Tahun 2026

Kisaran — Wakil Bupati Asahan, Rianto, SH, MAP, memimpin Apel Gabungan Aparatur Sipil Negara (ASN) perdana di awal Tahun 2026 yang digelar di Halaman...

Awal Tahun 2026 Rutan Kabanjahe Lakukan Layanan Keluarga Warga Binaan Pemasyarakatan

KABANJAHE – Suasana berbeda menyelimuti Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kabanjahe pada Kamis (01/01/2026). Di saat sebagian besar instansi menikmati libur Tahun Baru, Rutan...

Polda Sumut Catat Lonjakan Pengungkapan Kasus Narkoba, Selamatkan Hampir 12 Juta Jiwa di 2025

Medan — Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Polda Sumut) terus memperkuat komitmen pemberantasan peredaran narkoba sepanjang tahun 2025. Dalam Rilis Akhir Tahun yang digelar secara sederhana...

Forkopimda Asahan Gelar Doa Lintas Agama untuk Korban Bencana Alam

Kisaran (30/12/2025) — Sebagai wujud kepedulian kemanusiaan dan solidaritas sosial, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Asahan menggelar doa bersama lintas agama bagi para...

Wakil Bupati Asahan Hadiri Paripurna DPRD Penetapan Empat Ranperda

Kisaran (29/12/2025) — Pemerintah Kabupaten Asahan bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Asahan secara resmi menetapkan empat Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) melalui Rapat...

Kodim 0208/Asahan dan Pemkab Asahan Kolaborasi Perkuat Ketahanan Pangan melalui Penanaman Padi Gogo di Bandar Pulau

Asahan (29/12/2025) — Sinergi lintas sektor kembali ditunjukkan dalam upaya menjaga dan meningkatkan ketahanan pangan daerah. Komando Distrik Militer (Kodim) 0208/Asahan bersama Pemerintah Kabupaten...

Pemkab Asahan Serahkan Petikan SK Pengangkatan 2.514 PPPK Paruh Waktu

Kisaran (24/12/2025) — Pemerintah Kabupaten Asahan secara resmi menyerahkan Petikan Keputusan Bupati Asahan tentang Pengangkatan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Paruh Waktu kepada...