Kisaran – Upaya memperkuat swasembada pangan nasional terus digalakkan melalui panen raya jagung yang dilaksanakan Polres Asahan bersama Forkopimda Kabupaten Asahan di Desa Perhutaan Silau, Kecamatan Pulo Bandring. Kegiatan dengan luasan lahan mencapai 10 hektare ini dihadiri Bupati Asahan, jajaran TNI-Polri, unsur Forkopimda, perangkat daerah, kelompok tani, hingga tokoh masyarakat, sebagai wujud nyata kolaborasi menjaga kemandirian pangan lokal.
Kapolres Asahan, AKBP Revi Nurvelani, S.H., S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan implementasi program Polri pada triwulan III tahun 2025. Menurutnya, jagung dipilih sebagai komoditas utama karena perannya strategis dalam menjaga stabilitas pangan. “Instruksi Kapolri jelas, memperkuat pangan di daerah adalah prioritas. Panen jagung ini diharapkan bisa menjaga ketersediaan cadangan pangan, menstabilkan harga, dan memberikan keuntungan yang layak bagi petani. Polres Asahan bersama Forkopimda siap mendukung penuh demi kesejahteraan masyarakat,” tegasnya.

Bupati Asahan, Taufik Zainal Abidin, S.Sos., M.Si., menambahkan bahwa langkah ini sejalan dengan arah kebijakan nasional yang menjadikan ketahanan pangan sebagai program prioritas. “Panen raya jagung ini tidak hanya menjamin kebutuhan pangan masyarakat, tetapi juga memberi dampak ekonomi bagi petani. Dengan sinergi lintas sektor, Asahan siap memberikan kontribusi dalam mewujudkan swasembada pangan nasional,” ujarnya.
Ke depan, Pemkab Asahan bersama Polres dan Forkopimda berkomitmen memperluas areal tanam jagung, meningkatkan pendampingan teknis bagi petani, serta memperkuat akses pemasaran agar hasil panen dapat terserap optimal.
Acara panen raya ini turut dihadiri Ketua DPRD Kabupaten Asahan, Kajari Asahan, Kasdim 0208/Asahan, perwakilan Danlanal Tanjungbalai-Asahan, Pejabat Utama Polres Asahan, Kapolsek jajaran, serta unsur Organisasi Perangkat Daerah. Kehadiran berbagai pihak tersebut mencerminkan kuatnya sinergi dalam menjaga ketahanan pangan sekaligus mendukung pertumbuhan ekonomi daerah secara berkelanjutan. (As)