Rabu, Juli 16, 2025
spot_img

Bantu Perekonomian Nelayan Silo Baru, Wakil Bupati Asahan Tabur Benih Kerang Dara

Bertujuan untuk meningkatkan perekonomian nelayan Silo Baru, Wakil Bupati Asahan Rianto, SH., MAP melakukan tabur benih kerang dara di wilayah pesisir Desa Silo Baru Kecamatan Silau Laut Kabupaten Asahan pada Selasa (27/05/2025).

“Kami baru saja menyebar bibit Kerang Dara bersama Danlanal TBA serta nelayan tradisional Silo Baru diharapkan ke depan dapat membangun dan membantu perekonomian masyarakat”. Ucap Wakil Bupati Asahan.

Wakil Bupati menjelasakn kegiatan penaburan benih kerang dara ini melibatkan partisipasi aktif dari Pemerintah Kabupaten Asahan, Danlanal TBA dan Satpol Air Asahan dan pihak Desa Silo Baru. Tentunya fengan kolaborasi tersebut, diharapkan kegiatan konservasi laut dapat terus berlanjut dan memberikan dampak positif bagi lingkungan dan masyarakat.

“Selain meningkatkan perekonomian, penaburan benih kerang dara ini merupakan salah satu upaya kami untuk menjaga kelestarian sumber daya laut. Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat nelayan di daerah sekitar penaburan bibit”. Ujar Wakil Bupati.

Sementara itu Danlanal TBA Letkol Laut (P) Agung Dwi Handoko Djoewari, M. Tr. Opsla., CTMP menyebutkan budidaya kerang dara ini di harapkan menjadi salah satu solusi ketahanan pangan yang berkelanjutan, khususnya di wilayah pesisir.

Pihaknya juga menyatakan siap mendukung program budidaya kerang dara dari pemerintahan Kabupaten Asahan. “Kita akan terus pantau dan kita awasi terkait keamanan, karena wilayah ini banyak kapal masuk untuk mencari kerang. Maka itu kita akan jaga benih yang sudah kita tebar”. Ungkap Danlanal.

Kades Silo Baru, Sofyan mengucapkan terima kasih kepada pemerintah yang telah menyahuti program budidaya kerang dara tersebut, karena budidaya kerang tersebut merupakan investasi yang sangat menguntungkan bagi masyarakat nelayan Silo Baru.

Jumlah bibit yang ditaburkan dari gabungan nelayan binaan dan nelayan mandiri lebih kurang 200 ton dengan areal sekitar 200 hektar dan diperkirakan panen 7 bulan ke depan. (As)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

Viral Mobil Polisi Dikemudikan Anak di Bawah Umur Untuk Jalan-jalan di Kota Medan, Ini Kata Poldasu

Medan – Polda Sumatera Utara bergerak cepat menindaklanjuti video...

Bermain Air di Kolam Renang Licia Binjai, Anak-anak Alami Sakit Mata

BINJAI | Sejumlah anak sekolah dasar mengalami sakit mata...

NCW Desak Menteri Impas Periksa Kinerja Pejabat Struktural dan Jft Kanwil Dijenim Bali

Jakarta – Untuk melaksanakan amanah UUD 1945 membentuk suatu...

Diskotik Krypton di Jalan Gajah Mada Medan Buka 24 Jam “Ada Peredaran Narkoba”

Medan - Tempat Hiburan Malam (THM) atau Diskotik Krypton di...

Kadis Topan Ginting Terpojok di KPK Setelah Terima Suap 2 Miliar, Karir Camat hingga Jadi Tersangka

Penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap Kepala Dinas (Kadis)...

Lantik 12 Pejabat Tinggi Pratama, Wagub Sumut Surya Minta Tunjukkan Kinerja yang Lebih Maksimal

MEDAN - Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Utara (Sumut) Surya...

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Musyawarah Daerah V Dharma Wanita Persatuan Provinsi Sumatera Utara

Musyawarah Daerah V DWP Provinsi Sumatera Utara yang mengangkat tema,” Penguatan Transformasi Organisasi DWP, Menuju Indonesia Emas Tahun 2045,’ diselenggarakan di Aula Raja Inal...

Bupati Asahan menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Asahan

Bupati Asahan, Taufik Zainal Abidin, S.Sos., M.Si menghadiri rapat paripurna DPRD Kabupaten Asahan tentang penjelasan penyampaian laporan hasil pembahasan pansus terhadap Ranperda Kabupaten Asahan...

Kejuaraan Bola Voli Antar Club se-Kabupaten Asahan 2025 Resmi Dibuka, Bupati Asahan Berharap Lahirkan Atlet Berprestasi

Kejuaraan Bola Voli Antar Club se-Kabupaten Asahan 2025 yang memperebutkan Piala Bupati Asahan telah resmi dibuka berlangsung di GOR Kisaran pada tanggal (14/07/2025). Acara ini...

MPLS Resmi Dibuka, Bupati Asahan Beri Motivasi dan Tiga Nasihat Hidup

Bupati Asahan, H. Taufik Zainal Abidin Siregar, S.Sos., M.Si., secara resmi membuka kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Tahun Ajaran 2025/2026 di UPTD SMP...

Bupati Asahan dan Bulog Akan Salurkan Bantuan Beras untuk 41.771 KPM di Kabupaten Asahan

Kisaran - Pemerintah Kabupaten Asahan bekerja sama dengan Perum BULOG Cabang Asahan akan menyalurkan bantuan pangan pemerintah berupa beras kepada 41.771 Keluarga Penerima Manfaat...

Wakil Bupati Asahan Buka Pelaksanaan Orientasi CPNS Formasi Tahun 2024

Wakil Bupati Asahan, Rianto, SH., M.A.P membuka pelaksanaan orientasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) formasi tahun 2024 di lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan. Kegiatan ini...

Proses Lelang Pengadaan Barjas di Kota dan Kabupaten Bekasi Diwarnai Praktik “Ijon”

JAKARTA - Praktik dugaan kongkalikong dalam proses tender proyek pengadaan barang dan jasa (Barjas) di Pemkot dan Pemkab Bekasi, kembali mencuat. Hal tersebut menyusul temuan...

Bupati Asahan dan Forkopimda Hadiri Peresmian Serentak Dapur Gizi di Jajaran Polres Sesumut

Asahan – Bupati Asahan H. Taufik Zainal Abidin Siregar, S.Sos., M.Si., bersama Wakapolres Asahan Kompol Selamet Riyadi, S.H., M.H., Wakil Bupati Asahan Rianto, S.H.,...