Senin, November 18, 2024
spot_img

Pastikan Gizi Terjaga, Kepala LPKA Palu Pantau Proses Penyajian Makanan di Bulan Ramadhan

Palu – Pastikan gizi bagi seluruh anak binaannya tetap terjaga, Kepala Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palu, Revanda Bangun memantau langsung proses penyajian makanan selama bulan Ramadhan, Jumat, (29/3) dini hari.

Pada kesempatan tersebut, Kepala LPKA Palu, Revanda Bangun turut serta didampingi Kepala Seksi Pengawasan dan Pengakan Disiplin, Mokhamad Ma’ruf meninjau langsung proses penyajian makanan sahur di dapur LPKA Palu.

“Semua bahan makanan yang digunakan berkualitas, sudah melalui pemeriksaan dan penimbangan dari tim pengawas dapur. Namun kita tetap awasi dalam proses penyajiannya. Harus steril dan bersih,” ungkap Revanda

Selanjutnya, dirinya menjelaskan bahwa kegiatan ini bukan hanya dilakukan pada saat persiapan buka puasa, namun saat penyajian santap sahur perlu dilakukan pengawasan ekstra.

Selain berfokus pada keamanan dan ketertiban, kegiatan ini juga diharapkan dapat memberikan makanan yang bergizi. Sehingga seluruh anak binaan dapat dengan lancar melakukan aktivitas selama bulan Ramadhan.

“Selama bulan Ramadhan ini, kegiatan anak binaan semakin padat. Maka dari itu perlu didukung dengan makanan yang sehat dan bernutrisi, sehingga dapat membuat fisik kuat serta memberikan pemikiran yang jernih selama mengikuti proses pembinaan berlangsung,” jelasnya

Kebersihan dapur juga menjadi poin utama dalam penyajian makanan. “Pastikan dapur selalu dalam keadaan bersih begitu juga dengan penggunaan alat dan bahan memasaknya,” pesan Revanda.(Rel)

BERITA TERKAIT

BERITA LAIN