Jumat, Januari 2, 2026
spot_img

2 Anggota DPRD Medan Berkelahi di Kamar Mandi Usai Rapat Komisi

Beredar video anggota DPRD Medan David Roni Ganda Sinaga dan Dodi Robert Simangunsong berkelahi di gedung DPRD Medan, keduanya sama-sama duduk di Komisi III.

Anggota dewan itu bertengkar di kamar mandi lantai 3 usai rapat yang digelar Komisi III DPRD Medan, Selasa (18/3/2025). Kelakuan anggota dewan itu jadi tonton orang di sekitar kejadian.

Dalam video itu David Roni terlihat memakai baju berwarna biru adu mulut dengan Dodi yang memakai baju coklat. Dodi terlihat ditahan dan ditenangkan oleh sekuriti yang ada bertugas di gedung DPRD Medan.

David Roni melakukan tendangan ke arah Dodi. Setelah itu, Dodi terlihat mengamuk namun ditahan oleh sekuriti.

Di dalam video, terlihat juga Wakil ketua DPRD Medan dari Gerindra, Zulkarnaen, mencoba menenangkan Dodi.

David Roni merupakan Sekretaris Komisi III DPRD Medan dari Fraksi PDIP. Sementara Dodi merupakan anggota Komisi III DPRD Medan dari Fraksi Demokrat.

DPRD Medan
Anggota DPRD Medan David Roni Sinaga dan Dodi Robert Simangunsong terlibat baku pukul di Kamar Mandi Lantai III DPRD Medan

Ketua Komisi III DPRD Medan Salomo Tabah Ronal Pardede mengatakan awalnya tidak tahu soal keduanya berantam di kamar mandi. Momen itu terjadi usai rapat dengar pendapat (RDP) yang dilaksanakan Komisi III.

“Saya nggak tahu baru siap RDP tadi, makanya kami bingung, karena di kamar mandi mereka berantam (berkelahi) tadi pas mau makan siang tadi,” kata Salomo Tabah Ronal Pardede.

Namun berdasarkan penjelasan salah satu pihak, Dodi disebut tersinggung karena David sering memanggil nama Dodi yang sama dengan nama salah satu staf. Hal itu membuat Dodi mendatangi David di kamar mandi.

“Kemudian dia (David) didatangi berdua bersama ajudannya si Dodi di kamar mandi,” ucapnya.

David disebut marah saat didatangi, David mengaku jika dia tidak memanggil Dodi Robert tapi Dodi yang staf. Setelah itu keduanya kemudian terlibat adu mulut.

“Marah lah dia ‘kok perasaan kali kau, siapa manggil kau, memang namanya si Dodi kok’. ‘Aku nggak suka nengok gaya kau’ kata si Dodi, yaudah perang mulut lah,” ujarnya.

Salomo mengaku tidak tahu apakah keduanya saling tendang atau tidak. Dia mengaku di kamar mandi tidak ada CCTV.

“Nggak nampak, kan kamar mandi nggk ada CCTV,” tutupnya.

Sementara itu Politisi Demokrat, Dodi mengatakan peristiwa yang terjadi di toilet lantai 3 gedung DPRD Medan didasari persoalan lama.

Perkelahian para anggota dewan itu bukan masalah pembahasan di rapat Komisi III DPRD Medan

“Yang viral bukan soal Komisi III. Masalah lama bang, bukan masalah yang ada di Komisi III. Di komisi gadak persoalan,” ungkapnya, Selasa (18/3/2025).

Dodi menceritakan, David Roni Ganda Sinaga (PDIP) kerap memanggil nama staf komisi tak lengkap (Dodi Tambunan) dengan nada keras.

Seolah-olah panggilan itu ditujukan pada dirinya, sehingga terkesan mempermainkan namanya.

“Aku cuma menegur dia aja bang, jangan panggil Dodi, kalau bisa Tambunan aja. Karena kalau manggil Dodi dengan nada keras kesannya negur aku bang. Baru kali ini kami ketemu langsung pas di toilet lantai 3,” jelasnya.

Ketika pertemuan di toilet lantai 3 tersebut, Dodi mengingatkan kembali David Roni Ganda Sinaga soal panggilan yang terkesan mempermainkan.

Lantaran tak terima telah diingatkan, David Roni membalas dengan benturan fisik.

“Aku menyayangkan, kenapa sekuriti DPRD Medan yang bertugas saat itu hanya memegang ku. Sementara dia (David) tak dipegang sama sekuriti. Jadinya si David coba menendang dan hampir kena perutku” sebutnya.

Saat ini dirinya masih tersulut emosi atas sikap dan peristiwa yang terjadi. Perseteruan berhenti setelah keduanya dipisahkan.
(As/tr/dt/red)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

Bermain Air di Kolam Renang Licia Binjai, Anak-anak Alami Sakit Mata

BINJAI | Sejumlah anak sekolah dasar mengalami sakit mata...

Viral Gaji Guru SMPN 15 Medan Ditahan Kepala Sekolah, Ini Kata Wali Kota

Buntut viralnya gaji guru SMP Negeri 15 Medan ditahan...

Kecelakaan Honda Brio Merah di Jalan Pangeran Diponegoro Tewaskan 2 Orang Pelajar

Medan - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Pangeran Diponegoro,...

Viral Video Syur Mirip Rebecca Klopper di Twitter Berdurasi 47 Detik

Viral video Rebecca Klopper di Twitter Indonesia, ia mendadak dikaitkan...

Efek dan Bahaya Narkoba Untuk Kesehatan, Jangan Pernah Mencoba

Bahaya narkoba bukan hanya pada perilaku dan kondisi psikis penggunanya....

Terbitkan Pelayanan Online Disdukcapil Karo Tidak Ada Calo “Tangkap Laporkan Polisi”

Karo - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten...

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Awal Tahun 2026 Rutan Kabanjahe Lakukan Layanan Keluarga Warga Binaan Pemasyarakatan

KABANJAHE – Suasana berbeda menyelimuti Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kabanjahe pada Kamis (01/01/2026). Di saat sebagian besar instansi menikmati libur Tahun Baru, Rutan...

Polda Sumut Catat Lonjakan Pengungkapan Kasus Narkoba, Selamatkan Hampir 12 Juta Jiwa di 2025

Medan — Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Polda Sumut) terus memperkuat komitmen pemberantasan peredaran narkoba sepanjang tahun 2025. Dalam Rilis Akhir Tahun yang digelar secara sederhana...

Forkopimda Asahan Gelar Doa Lintas Agama untuk Korban Bencana Alam

Kisaran (30/12/2025) — Sebagai wujud kepedulian kemanusiaan dan solidaritas sosial, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Asahan menggelar doa bersama lintas agama bagi para...

Wakil Bupati Asahan Hadiri Paripurna DPRD Penetapan Empat Ranperda

Kisaran (29/12/2025) — Pemerintah Kabupaten Asahan bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Asahan secara resmi menetapkan empat Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) melalui Rapat...

Kodim 0208/Asahan dan Pemkab Asahan Kolaborasi Perkuat Ketahanan Pangan melalui Penanaman Padi Gogo di Bandar Pulau

Asahan (29/12/2025) — Sinergi lintas sektor kembali ditunjukkan dalam upaya menjaga dan meningkatkan ketahanan pangan daerah. Komando Distrik Militer (Kodim) 0208/Asahan bersama Pemerintah Kabupaten...

Pemkab Asahan Serahkan Petikan SK Pengangkatan 2.514 PPPK Paruh Waktu

Kisaran (24/12/2025) — Pemerintah Kabupaten Asahan secara resmi menyerahkan Petikan Keputusan Bupati Asahan tentang Pengangkatan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Paruh Waktu kepada...

Bupati Asahan Pantau Perayaan Malam Natal di Gereja HKBP dan GKPI Kisaran

Kisaran (24/12/2025) — Pemerintah Kabupaten Asahan menunjukkan komitmennya dalam menjaga keamanan dan kenyamanan umat beragama dengan melakukan pemantauan langsung pelaksanaan Perayaan Malam Natal 2025...

Bupati Asahan Tinjau Kesiapan Pos Pelayanan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026

Kisaran (24/12/2025) — Dalam rangka memastikan kelancaran dan keamanan pelayanan publik selama perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026, Bupati Asahan Taufik Zainal Abidin...