Selasa, April 30, 2024

Warga Temukan Mayat Mengambang di Lau Biang, Ada Tato Bayi Bertanduk

Karo – Warga menemukan mayat terapung di aliran Sungai Lau Biang, Kabanjahe, Rabu (4/1/2023) pagi. Jenazah dengan jenis kelamin laki-laki ditemukan oleh seorang warga yang hendak mencari ikan.

Perwira Pengawas (Pawas) Polres Tanah Karo AKP Budiyanta, mengatakan telah mengerahkan personel untuk melakukan evaluasi.

“Tadi sudah kami terima informasi dari masyarakat adanya mayat di sungai. Lalu kami menghubungi personel, selanjutnya menemui pelapor dan cek TKP,” Ujar AKP Budiyanta.

Jenazah pria itu langsung dibawa ke RSU Kabanjahe. Baju yang dikenakan jenazah laki-laki tersebut ditampilkan “Reuni Pulang Kampus Alumni Fakultas Pertanian USI, Tulisan itu terdapat pada bagian belakang bajunya.

Selain itu, mayat pria tersebut mengenakan jam berwarna hitam dan ciri lainnya tampak pada bagian bahu belakang sebelah kiri terdapat ciri berupa tatto. Tatto tersebut bergambar bayi yang memiliki tanduk dan dikelilingi api di bagian belakangnya.

“Setelah berhasil kami angkut, lalu kami bawa ke RSU Kabanjahe untuk dilakukan otopsi,” Ucapnya.

Dirinya menjelaskan, nantinya akan berusaha mencari keluarga dari korban dan juga akan melakukan penyelidikan penyebab kematian pria tersebut. Ketika ditanya perihal dugaan pelanggaran, Budiyanta menjelaskan jika dari fisik korban tidak ditemukan adanya tanda kekerasan.

“Dari Jenazah kami tidak melihat tanda kekerasan, meski begitu kami tetap akan melakukan penyelidikan,” katanya.

Terkait jenazah tersebut pihak Polres Tanah Karo akan membawa jenazah tersebut ke RS Bhayangkara Medan. Tindakan ini dilakukan untuk proses otopsi yang lebih detail, pasalnya kondisi fisik korban sudah sulit diidentifikasi. (As/Tr/Merah)

BERITA TERKAIT

- Advertisement -spot_img

BERITA LAIN