Rabu, Maret 12, 2025
spot_img

Dorlina Sibarani: Terima Kasih Bapak Bupati Karena Memperhatikan Lansia

DAIRI – Pemerintah Kabupaten Dairi melalui Dinas Sosial membagikan bantuan berupa beras dan susu kotak kepada masyarakarat lansia Desa Sumbari, Kecamatan Silima Pungga Pungga. Bantuan untuk para lansia tersebut diserahkan langsung Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu sebagai rangkaian kegiatan kunjungan kerjanya di Desa Sumbari, Kamis (2/3/2023).

Pemberian bantuan ini dilakukan pemerintah karena masih banyak warga Desa Sumbari yang sangat membutuhkan bantuan.

Usai menerima bantuan, Dorlina Sibarani yang ditemui dalam kesempatan tersebut menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati Dairi karena telah memberikan perhatian kepada masyarakatnya khususnya para lansia.

“Mauliatema tu Pak Bupati naung mangalehon perhatian tu hami para lansia (terima kasih kepada Pak Bupati karena telah memberikan perhatian kepada kami para lansia). Terlebih kami lansia yang sudah tidak bisa lagi beraktivitas ini sangat membutuhkan bantuan. Mauliate godang tu Pak Bupati (terimakasih banyak Pak Bupati),” ucap Dorlina.

Dalam kunjungan kerjanya di Desa Sumbari, Bupati Dairi Eddy Berutu melakukan beberapa kegiatan, di antaranya ramah tamah dengan masyarakat serta meresmikan Puskesmas Parongil.

Dalam kunjungan kerjanya, Eddy Berutu juga melantik pengurus Karang Taruna Desa Sumbari. (As)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

Pegawai Dinas Pendidikan Sumut Ditangkap Kasus Proyek Fiktif Senilai Rp 1,2 Miliar

Medan - Salah satu ASN di Dinas Pendidikan Sumatera Utara...

Lantik 12 Pejabat Tinggi Pratama, Wagub Sumut Surya Minta Tunjukkan Kinerja yang Lebih Maksimal

MEDAN - Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Utara (Sumut) Surya...

Order Toko Fiktif Rocky Potu Ditetapkan Tersangka, CV Tristar Jaya Abadi Himbau Costumer Lebih Waspada

MEDAN | Rocky Potu (29) ditetapkan sebagai tersangka atas kasus...

Tentara Kepung Kediaman Wapres Sudan Selatan dan Tangkap Beberapa Sekutunya

Tentara Sudan Selatan mengepung kediaman Wakil Presiden Riek Machar di...

Polsek Pancur Batu Beri Izin Buka Judi Dadu di Desa Namo Bintang “Mil 25 Juta”

Deli Serdang - Hukum terhindar karena uang, begitulah kira-kira...

Polsek Berastagi Ringkus 3 Pencuri di Open Stage

Tiga pria pelaku pencurian toko di kawasan pelataran parkir...

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA