Minggu, Maret 16, 2025
spot_img

NCW Sumut Pertanyakan Kualitas Pembangunan Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Karo

Medan – National Corruption Watch (NCW) DPW Sumatera Utara temukan kerusakan bangunan di kantor dinas kesehatan Kabupaten Karo, Sumatera Utara.

Sejumlah dinding bangunan di instansi pemerintah itu mengalami keretakan, padahal bangunan baru berdiri dan belum di gunakan 100%. Hal ini jadi pertanyaan besar terhadap kualitas bangunan tersebut.

“Ini bangunannya masih baru, sudah mengalami keretakan pada dinding-dinding tembok”, kata ketua NCW DPW Sumut, Acong Sembiring, AM,d, SH, Senin (17/02/2025) di Medan.

Ia berpendapat anggaran kantor instansi pemerintah itu di sunat sejumlah orang guna kepentingan pribadi.

“Kita duga ada kong kali kong terhadap oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab sehingga anggaran tahun 2023 ini mereka sunat untuk kepentingan pribadi.

Lanjutnya, “Bangunan dengan nilai pagu sebesar Rp7.054.340.000,00 sudah mengalami kerusakan, bukan dikit uang rakyat ini dilimpahkan untuk pembangunan ke kantor pelayanan masyarakat ini”, ungkapnya.

NCW Sumut akan melaporkan indikasi korupsi dalam pembangunan kantor dinas kesehatan Kabupaten Karo tersebut.

“Kita dari NCW akan melaporkan hal ini kepada aparat penegak hukum guna memeriksa siapa saja terlibat dalam penyunatan uang rakyat ini, ini kita lakukan guna efek jera agar tidak melakukan hal yang sama di tempat lain,” tandasnya. (As)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

Polsek Pancur Batu Beri Izin Buka Judi Dadu di Desa Namo Bintang “Mil 25 Juta”

Deli Serdang - Hukum terhindar karena uang, begitulah kira-kira...

Lantik 12 Pejabat Tinggi Pratama, Wagub Sumut Surya Minta Tunjukkan Kinerja yang Lebih Maksimal

MEDAN - Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Utara (Sumut) Surya...

Bermain Air di Kolam Renang Licia Binjai, Anak-anak Alami Sakit Mata

BINJAI | Sejumlah anak sekolah dasar mengalami sakit mata...

12 Direktur Pertamina yang Terlibat Mencuri Uang Rakyat

Tidak hanya Riva Siahaan, Sani Dinar Saifuddin dan Yoki...

Order Toko Fiktif Rocky Potu Ditetapkan Tersangka, CV Tristar Jaya Abadi Himbau Costumer Lebih Waspada

MEDAN | Rocky Potu (29) ditetapkan sebagai tersangka atas kasus...

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA