Selasa, Januari 6, 2026
spot_img

Hadiri Bona Taon Sihotang, Bupati Dairi: Tradisi Bona Taon Harus Dipertahankan

DAIRI– Bupati Dairi Eddy Keleng Ate Berutu mengatakan tradisi melaksanakan bona taon bagi orang Batak harus tetap dipertahankan sebagai salah satu cara mewariskan tradisi budaya kepada generasi muda.

Hal ini disampaikan Bupati saat ditemui Bona Taon Pomparan Raja Sigodang Ulu Sihotang Boru, Bere, Ibebere Sidikalang Sekitarnya, Minggu (12/3/2023) di GOR Sidikalang.

Bupati Eddy Berutu menjelaskan tradisi bona taon ini adalah sesuatu yang harus dipertahankan untuk menjadi dasar kepada generasi muda kita menapaki zaman yang semakin berkembang.

“Kiranya melalui bona taon ini, kita mendefinisikan rasa sepenanggungan dapat memberikan rasa nyaman dan persaudaraan yang erat. Sihol, tolong, tangkas (Sihotang) yang menjadi tumpuan. Terima kasih atas seluruh dukungan dan mohon doa agar kerja pemerintah dapat terus dilanjutkan. Di pemerintahan juga terdapat beberapa pomparan yang bekerja untuk mendukung kinerja pemerintah. Oleh karena itu silahkan berdiskusi hal-hal yang diperlukan pomparan Sihotang,” kata Bupati Dairi yang didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Dairi Romy Mariani Eddy Berutu.

Dalam pesta bona taon tersebut, dilakukan juga pelantikan pengurus periode 2023-2028, di mana terpilih sebagai Ketua Umum D. Sihotang (Ama Jefri).

Setelah dilantik, Ketua Umum mengajak seluruh pomparan Raja Sigodang Ulu Sihotang untuk saling membahu menjaga nama besar punguan dan memajukan punguan marga Sihotang.

“Majunya sebuah organisasi harus saling bergandengan tangan, tidak berjalan sendiri. Dengan saling bekerja sama, maka organisasi ini akan berjalan dengan baik,” ujarnya.

Tidak lupa ia menyatakan rasa terima kasih atas kehadiran Bupati Dairi dalam acara bona taon tersebut.

Kepada Bupati Dairi, pomparan Raja Sigodang Ulu Sihotang menyatakan siap bersinergi untuk membangun Kabupaten Dairi menjadi Dairi yang Unggul.

Turut hadir dalam pesta bona taon tersebut Asisten Administrasi Umum Oloan Hasugian, Staf Ahli Bupati Dairi Bidang Pemerintahan dan Hukum Leonardus Sihotang. (As)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

Bermain Air di Kolam Renang Licia Binjai, Anak-anak Alami Sakit Mata

BINJAI | Sejumlah anak sekolah dasar mengalami sakit mata...

Uang Pecahan 100 Ribu Berhamburan di Jalan Kota Medan

Beredar video uang pecahan Rp 100 ribu yang berhamburan...

Kecelakaan Honda Brio Merah di Jalan Pangeran Diponegoro Tewaskan 2 Orang Pelajar

Medan - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Pangeran Diponegoro,...

Kodim 0208/Asahan dan Pemkab Asahan Kolaborasi Perkuat Ketahanan Pangan melalui Penanaman Padi Gogo di Bandar Pulau

Asahan (29/12/2025) — Sinergi lintas sektor kembali ditunjukkan dalam...

Mengenal Rosen Jaya Sinaga Caleg DPRD Kota Medan ”Pejuang Buruh”

Mungkin banyak masyarakat tidak mengenal siapa sosok Rosen Jaya...

Viral Petugas Dishub Kota Medan Diancam Pakai Pisau “Hampir Ditikam”

Medan - Viral satu video seorang petugas Dinas Perhubungan...

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

Pemkab Asahan Terima Kunjungan Bapemperda DPRD Sumut Bahas Ranperda Pesantren

Kisaran – Pemerintah Kabupaten Asahan menerima kunjungan kerja Anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara bersama Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD Sumut dalam rangka pembahasan...

Wakil Bupati Asahan Pimpin Apel Gabungan Perdana Tahun 2026

Kisaran — Wakil Bupati Asahan, Rianto, SH, MAP, memimpin Apel Gabungan Aparatur Sipil Negara (ASN) perdana di awal Tahun 2026 yang digelar di Halaman...

Awal Tahun 2026 Rutan Kabanjahe Lakukan Layanan Keluarga Warga Binaan Pemasyarakatan

KABANJAHE – Suasana berbeda menyelimuti Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kabanjahe pada Kamis (01/01/2026). Di saat sebagian besar instansi menikmati libur Tahun Baru, Rutan...

Polda Sumut Catat Lonjakan Pengungkapan Kasus Narkoba, Selamatkan Hampir 12 Juta Jiwa di 2025

Medan — Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Polda Sumut) terus memperkuat komitmen pemberantasan peredaran narkoba sepanjang tahun 2025. Dalam Rilis Akhir Tahun yang digelar secara sederhana...

Forkopimda Asahan Gelar Doa Lintas Agama untuk Korban Bencana Alam

Kisaran (30/12/2025) — Sebagai wujud kepedulian kemanusiaan dan solidaritas sosial, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Asahan menggelar doa bersama lintas agama bagi para...

Wakil Bupati Asahan Hadiri Paripurna DPRD Penetapan Empat Ranperda

Kisaran (29/12/2025) — Pemerintah Kabupaten Asahan bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Asahan secara resmi menetapkan empat Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) melalui Rapat...

Kodim 0208/Asahan dan Pemkab Asahan Kolaborasi Perkuat Ketahanan Pangan melalui Penanaman Padi Gogo di Bandar Pulau

Asahan (29/12/2025) — Sinergi lintas sektor kembali ditunjukkan dalam upaya menjaga dan meningkatkan ketahanan pangan daerah. Komando Distrik Militer (Kodim) 0208/Asahan bersama Pemerintah Kabupaten...

Pemkab Asahan Serahkan Petikan SK Pengangkatan 2.514 PPPK Paruh Waktu

Kisaran (24/12/2025) — Pemerintah Kabupaten Asahan secara resmi menyerahkan Petikan Keputusan Bupati Asahan tentang Pengangkatan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Paruh Waktu kepada...