Rabu, Maret 12, 2025
spot_img

Tinjau Langsung Pembukaan Jalan di Desa Sibira, Eddy Berutu : Inilah Visi Misi Dairi Unggul

DAIRI – Melanjutkan Kunjungan Kerjanya (Kunker) Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu meninjau pembukaan jalan di Desa Sibira Parbuluan VI, Kecamatan Parbuluan, Kamis (1/2/2024).

Dalam peninjauan jalan sepanjang 5 Km ini kepada warga Eddy Berutu menyampaikan bahwa salah satu faktor pendukung visi misi Dairi Unggul adalah pembangunan infrastruktur.

Eddy menegaskan bahwa pembangunan infrastruktur harus dipandang bukan semata sebagai peningkatan fisik. Infrastruktur berkualitas dan fungsional, kata Bupati adalah pondasi untuk pertumbuhan ekonomi, peningkatan aksesibilitas, dan peningkatan kualitas hidup masyarakat.

“Studi demi studi telah menunjukkan, bahwa infrastruktur yang baik menjadi kunci untuk pembangunan dan pemberdayaan masyarakat. Dengan adanya Jalan, kita membuka pintu bagi peluang baru, mengundang investasi, dan mempromosikan pariwisata yang berkelanjutan. Inilah visi misi Dairi Unggul,” ujar Bupati.

Lebih jauh Eddy mengatakan, dalam merancang dan membangun infrastruktur, harus bergerak selaras dengan alam.

“Kita senantiasa berupaya menghormati lingkungan, menjaga kelestarian alam, dan memastikan bahwa pembangunan ini berdampingan dengan nilai-nilai sejarah dan budaya,” katanya lagi.

Sebelumnya, Dosmandrik Manullang salah satu warga, yang didampingi Kepala Desa Sibira Parasian Nadeak, mengatakan bahwa selama ini petani setempat mengangkut hasil panennya menggunakan sepeda motor diakibatkan kondisi jalan yang rusak, yang berdampak pada hasil panen yang mengalami kerusakan.

“Sekarang jalan sudah dibuka, akses jadi lancar, dan kami bisa angkut hasil panen menggunakan kendaraan roda empat. Kami sangat-sangat berterimakasih kepada bupati dan jajarannya. Sekali lagi terimakasih pak bupati,” katanya sembari tertawa.

Turut hadir dalam peninjauan ini kepala dinas PUPR Masaraya Berutu, Kaban Bapenda Fatimah Boang Manalu, Kepala Dinas Sosial Agel Siregar, kadis Dispemdes Simon Toni malau, camat Parbuluan Landong Napitu, Kepala Desa parbuluan dan masyarakat Parbuluan VI. (As)

Berita Untuk Anda

Terpopuler

Pegawai Dinas Pendidikan Sumut Ditangkap Kasus Proyek Fiktif Senilai Rp 1,2 Miliar

Medan - Salah satu ASN di Dinas Pendidikan Sumatera Utara...

Lantik 12 Pejabat Tinggi Pratama, Wagub Sumut Surya Minta Tunjukkan Kinerja yang Lebih Maksimal

MEDAN - Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Utara (Sumut) Surya...

Order Toko Fiktif Rocky Potu Ditetapkan Tersangka, CV Tristar Jaya Abadi Himbau Costumer Lebih Waspada

MEDAN | Rocky Potu (29) ditetapkan sebagai tersangka atas kasus...

Polda Sumut Gagalkan Penyeludupan 3 Calon Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia

Medan – Subdit IV Renakta Ditreskrimum Polda Sumatera Utara...

Tentara Kepung Kediaman Wapres Sudan Selatan dan Tangkap Beberapa Sekutunya

Tentara Sudan Selatan mengepung kediaman Wakil Presiden Riek Machar di...

Polsek Pancur Batu Beri Izin Buka Judi Dadu di Desa Namo Bintang “Mil 25 Juta”

Deli Serdang - Hukum terhindar karena uang, begitulah kira-kira...

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA