Jumat, November 28, 2025
spot_img

Mayat Membusuk Gegerkan Warga Sergai, Kapolsek: Kita Tunggu Hasil dari Tim INAFIS

Sergai, Aktiva.news – Sosok mayat Mr-X diduga jenis kelamin laki-laki ditemukan dengan kondisi membusuk di areal PTPN III Afd 4 Rambutan, Sibarau Desa Pertapaan Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Serdang Bedagai, Provinsi Sumut, Selasa (12/9) pagi.

Pantauan media ini di Tempat Kejadian Perkara (TKP), kondisi mayat itu sudah membusuk, dengan sebagian badan hingga kepala tinggal tengkorak yang diduga termakan waktu, namun dari perut kebawah terlihat masih ada daging membalut tulang korban dengan mengenakan celana yang sudah menghitam.

Petugas kepolisian Polsek Tebing Tinggi dan Pemerintah kecamatan Tebing Tinggi turun ke TKP mayat tersebut. Kemudian ada juga sudah dipasang police line / atau garis polisi di dua titik.

Atas temuan mayat Mr x tersebut, masyarakat digegerkan dan berbondong-bondong melihat langsung ke areal perkebunan.

Menurut Kapolsek Tebing Tinggi, AKP Saepullah, S.So saat diwawancarai wartawan menyebutkan pihaknya pada sekitar pukul 10.20 Wib, kami menerima ada laporan penemuan mayat di Areal Perkebunan Rambutan, awalnya informasi itu dari beberapa orang yang mencium bau kurang sedap ketika dicari-cari akhirnya ditemukan ada sesosok mayat yang tidak dikenal atau Mr-X.

“Melalui pekerja kebun melaporkan kepada Kepala Dusun selanjutnya melaporkan ke Polsek Tebing Tinggi. Dan saya dengan, Camat, Sekcam, dan Sekdes langsung turun ke lokasi meninjau penemuan mayat yang diperkirakan 20 hari,”ujarnya.

Lanjut Kapolsek, kita juga sudah menghubungi tim INAFIS Polres Tebing Tinggi dan saat ini sedang menuju TKP. Sampai saat ini juga Polsek Tebing Tinggi belum ada laporan terkait orang hilang.

“Kami juga sudah konfirmasi kepada Kepala Desa, Kepala Dusun dan Sekdes, sampai saat ini belum ada warga desa Pertapaan yang melaporkan warganya yang hilang dan jenis kelamin kita perkirakan laki-laki,”papar AKP Saepul.

Untuk dugaan sementara kita, sebut AKP Saepul, belum bisa kita pastikan karena masih dalam penyelidikan dan akan menunggu hasil tim INAFIS.

“Apakah ini ada tindak pidananya atau mati karena sakit kita tunggu hasil dari tim INAFIS. Disini juga ada dua titik yang kita beri garis polisi, yang satu mayat dan yang satu lagi kita temukan ada bekas-bekas plastik yang diperkirakan bekas makan korban,”jelas Kapolsek.

Terakhir, Kapolsek Tebing Tinggi
berharap kepada masyarakat mana tahu ada sanak keluarga dan kerabatnya yang merasa kehilangan segera melapor ke Polsek Tebing Tinggi.

Pada kesempatan itu, Camat Tebing Tinggi Edy Syahputra kepada wartawan mengatakan sampai saat ini terkhusus untuk di Desa Pertapaan atau di Kecamatan Tebing Tinggi belum ada warga yang melaporkan keluarga atau warga yang hilang.

“Kami juga menghimbau apabila ada kerabat atau tetangga yang diluar dari Kecamatan Tebing Tinggi merasa kehilangan, silahkan hubungi pihak kepolisian atau pihak INAFIS Polres Tebing Tinggi yang berkompeten,”ujarnya.

AR

Berita Untuk Anda

Terpopuler

Bermain Air di Kolam Renang Licia Binjai, Anak-anak Alami Sakit Mata

BINJAI | Sejumlah anak sekolah dasar mengalami sakit mata...

Polda Sumut Gelar Family Gathering Bersama Wartawan, Perkuat Sinergi dan Profesionalisme Pers

MEDAN – Bidang Humas Polda Sumatera Utara menggelar Family...

Mengenal Rosen Jaya Sinaga Caleg DPRD Kota Medan ”Pejuang Buruh”

Mungkin banyak masyarakat tidak mengenal siapa sosok Rosen Jaya...

Viral Video Syur Mirip Rebecca Klopper di Twitter Berdurasi 47 Detik

Viral video Rebecca Klopper di Twitter Indonesia, ia mendadak dikaitkan...

Diskotik Krypton di Jalan Gajah Mada Medan Buka 24 Jam “Ada Peredaran Narkoba”

Medan - Tempat Hiburan Malam (THM) atau Diskotik Krypton di...

Tanaman Jagung Milik Eli Ermawati Dirusak OTK, Pelaku Diduga Dari Kampung Sebelah

BINJAI | Tanaman Jagung milik seorang petani bernama Eli Ermawati...

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA

TP PKK Sumut Gelar Sosialisasi Bahaya Kanker Serviks dan Serahkan Bantuan IVA Test di Asahan

Kisaran, 26 November 2025 — Tim Penggerak PKK Provinsi Sumatera Utara melaksanakan kegiatan sosialisasi bertema “Bahaya Kanker Serviks dan Upaya Pencegahan Melalui IVA Test”...

Pemkab Asahan Teguhkan Pembinaan Pemuda pada Peringatan Bulan Bakti Karang Taruna ke-65

Asahan, 26 November 2025 — Pemerintah Kabupaten Asahan menegaskan kembali komitmennya dalam memperkuat peran pemuda melalui organisasi Karang Taruna. Hal ini disampaikan Bupati Asahan,...

Forkopimda Asahan Bersatu Dukung Gerakan Tanam Padi Gogo Kodim 0208/Asahan

Kisaran, 27 November 2025 — Pemerintah Kabupaten Asahan bersama seluruh unsur Forkopimda mempertegas komitmen dalam memperkuat ketahanan pangan daerah melalui dukungan penuh terhadap Gerakan...

Bupati Asahan Lantik Bunda Literasi dan Buka Lomba Minat Baca 2025

Kisaran (26/11/2025) — Pemerintah Kabupaten Asahan menyelenggarakan rangkaian kegiatan Literasi Tahun 2025 yang dipusatkan di Halaman Kantor Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Asahan. Agenda ini...

Pemkab Asahan Terima Kunjungan Bappenas untuk Pantau Stabilitas Harga Beras

Kisaran, 26 November 2025 — Pemerintah Kabupaten Asahan menerima kunjungan Staf Direktorat Ketersediaan Pangan Bappenas bersama Kepala Perum BULOG Cabang Asahan serta sejumlah OPD...

Penuh Keakraban, Pemkab Asahan Gelar Acara Pengantar Tugas Ketua PN Kisaran

Kisaran, 25 November 2025 — Suasana hangat dan penuh kekeluargaan mewarnai acara pengantar tugas Ketua Pengadilan Negeri (PN) Kisaran, Yanti Suryani, S.H., M.H., yang...

R-APBD Asahan 2026 Disetujui, Bupati Tekankan Efisiensi TKD dan Prioritas Layanan Dasar

Kisaran, 25 November 2025 — Pemerintah Kabupaten Asahan bersama DPRD resmi menyetujui Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (R-APBD) Tahun Anggaran 2026 dengan total...

Dekranasda Asahan Dorong Penguatan Wastra dan Pengrajin pada Rakerda Dekranasda Sumut

Kisaran — Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Sumatera Utara menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda) di Aula Raja Inal Siregar, Kantor Gubernur Sumut, Senin...