Minggu, Maret 16, 2025
spot_img

Membangun Teknologi Informasi Komunikasi Baik, Ini Dilakukan Diskominfo Dairi

DAIRI– Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Dairi menyelenggarakan Forum Organisasi Perangkat Daerah, Senin (6/3/2023). Acara ini dibuka Sekretaris Daerah Kabupaten Dairi, Budianta Pinem melalui Daring.

Kepala Diskominfo Kabupaten Dairi, Aryanto Tinambunan mengatakan, kegiatan ini dilakukan dalam menyelaraskan program dan kegiatan perangkat daerah Kabupaten dengan saranprogram dan kegiatan hasil Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan secara khusus di bidang Teknologi Informasi Komunikasi (TIK) dengan baik.

Selain itu kegiatan ini menyelaraskan program untuk mengoptimalkan tujuan sasaran sesuai dengan kewenangan dan sinergitas pelaksanaan prioritas pembangunan daerah.

“Forum ini juga terbuka untuk para Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan kecamatan untuk menyampaikan program kerja mereka yang berkaitan dengan TIK di masing-masing instansi,” ujar Aryanto.

Aryanto mengatakan, Diskominfo menampung seluruh aspirasi yang disampaikan terkait dengan Teknologi dan Informasi Komunikasi dan akan kami sesuaikan dengan program yang belum ditampung di 2024.

Sekda Dairi, Budianta Pinem berharap Diskominfo Dairi kiranya dapat mempertajam kegiatannya dan dapat berkolaborasi dengan OPD lain serta penyesuaian kemampuan anggaran di Kominfo.

“Dengan keterbatasan anggaran, Kominfo harus bisa memaksimalkannya sehingga kolaborasi dengan OPD lain bisa terjalin. Selain itu, kami berharap berbagai masukan yang sudah disampaikan oleh OPD untuk segera dibuat matriknya sehingga kami segera tau jenis tantangan apa yang dihadapi, solusi serta dukungan yang dibutuhkan dalam menyelesaikan masalah tersebut,” ucapnya.

Turut hadir dalam forum ini, OPD se-Kabupaten Dairi, Badan Pusat Statistik, dan pihak kecamatan se-Kabupaten Dairi. (As)

 

Berita Untuk Anda

Terpopuler

Polsek Pancur Batu Beri Izin Buka Judi Dadu di Desa Namo Bintang “Mil 25 Juta”

Deli Serdang - Hukum terhindar karena uang, begitulah kira-kira...

Lantik 12 Pejabat Tinggi Pratama, Wagub Sumut Surya Minta Tunjukkan Kinerja yang Lebih Maksimal

MEDAN - Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Utara (Sumut) Surya...

Bermain Air di Kolam Renang Licia Binjai, Anak-anak Alami Sakit Mata

BINJAI | Sejumlah anak sekolah dasar mengalami sakit mata...

12 Direktur Pertamina yang Terlibat Mencuri Uang Rakyat

Tidak hanya Riva Siahaan, Sani Dinar Saifuddin dan Yoki...

Order Toko Fiktif Rocky Potu Ditetapkan Tersangka, CV Tristar Jaya Abadi Himbau Costumer Lebih Waspada

MEDAN | Rocky Potu (29) ditetapkan sebagai tersangka atas kasus...

BERITA TERKAIT

BERITA LAINNYA